Saya mendesain suatu turbin angin yang sederhana dan portabel sehingga mudah dikirim dan dirakit di daerah terpencil. Harganya terjangkau oleh nelayan, petani, dan orang-orang di daerah terpencil lainnya. Beberapa organisasi dunia menyebutnya sebagai Pico Class Wind Turbine dan diterapkan di daerah sangat terpencil dengan daya beli penduduk rendah.
Estimasi biaya yang dibutuhkan untuk instalasi sederhana dari turbin ini adalah:
Turbin, dynamo, sirip, dioda, termasuk ongkos kerja : Rp 660.00,-
Battery 12V 5AH, panjang kabel tergantung kondisi : Rp 100.000,-
Tiang, tali, pondasi, bisa pakai bambu, kayu, pohon, dll : Rp 50.000,-
Total estimasi biaya : Rp 810.000,-
Harga diatas dihitung saat pembuatan prototype. Harga akan jauh lebih murah jika diproduksi secara masal.
Dari beberapa test yang dilakukan dengan menarik turbin diatas mobil pickup, didapat daya rata-rata yang dapat dihasilkan pada setiap tingkat kecepatan angin adalah sebagai berikut:
Kecepatan
|
Daya
|
Angin km/jam
|
watt
|
10
|
4
|
20
|
17
|
30
|
30
|
40
|
55
|
50
|
100
|
Lihat artikel tentang cara membuat turbin angin kelas Pico dengan rim atau velg roda sepeda.
Lihat gambar video di artikel Pico Wind Turbine at Cijeruk.
No comments:
Post a Comment
Your positive comment will be highly appreciated to improve this site